Taufik Nur Hidayat Karanganyar

Biasa di panggil Mas Topik dari Karanganyar,pengusaha muda, kader kebaikan, penggerak anak anak muda

TOKOH PENGGERAK USAHA ANAK MUDA

Sebagai generasi muda milenial sudahkah kita berpikir untuk memiliki bisnis di usia muda? Usia muda merupakan awal yang baik untuk memulai bisnis dan meraih kesuksesan di masa yang akan datang. Generasi muda harus memiliki semangat juang yang tinggi, dengan dasar pertimbangan pertama di usia muda, kita belum terlalu banyak dihadapkan dengan kesibukan rutin selain sekolah/kuliah, sehingga saat memulai dan mengerjakan bisnis akan lebih mudah dan fokus. Kedua, anak muda saat ini memiliki pola pikir yang lebih dinamis, sehingga mereka mudah berfikir out of the box, ide-ide yang terciptapun mungkin tidak pernah terfikir kan sebelumnya, tetapi bisa di manfaatkan untuk banyak orang.

Ketiga, peluang bisnsis terbuka secara luas, itulah sebabnya, banyak start-up di Indonesia saat ini yang sudah berhasil sukses dan kaya di usia muda dan yang terpenting dari semuanya adalah sikap rendah hati dan mau belajar. Dengan ini, kita akan siap menggapai kesuksesan yang diharapkan. Keempat, kemauan bekerja keras, dan mau terus belajar dan tidak bosan mencari tahu berbagai hal sebagai modal utama untuk meraih keberhasilan. Banyak cerita membuktikan, bahwa mereka yang sukses tidak hanya berasal dari golongan super pintar, yang terpenting tidak takut melakukan kesalahan dan tidak takut gagal.

5 Tips menjadi pengusaha sukses pada usia muda versi Mas Topik :

  1. Tentukan Jenis Usaha

Untuk menjadi pengusaha muda yang sukses kamu bisa menentukan terlebih dahulu jenis usaha yang akan dipilih, kamu bisa memilih jenis usaha yang tepat dan sesuai hobi kamu sehingga hal ini akan membuat kamu bertahan lama meskipun banyak kompetitornya karena kamu menjalankannya dengan senang.

      2. Bangun Visi dan Misi

Dalam membangun usaha kamu bisa memperkuat usahamu dengan membuat visi dan misi yang jelas, Hal ini bertujuan agar ketika kamu melakukan usaha ini tidak mudah berhenti di tengah jalan.

      3. Ciptakan Brand Usaha

Saat kamu sudah memiliki brand maka orang tentunya akan mengenali usahamu bergerak pada bidang apa, meskipun perusahaan kamu masih kecil akan tetapi dengan diciptakannya brand lama-kelamaan usaha kamu akan semakin besar karena brand akan menciptakan peningkatan personal branding.

      4. Konsisten dan Tidak Mudah Menyerah

Konsisten dan tidak mudah menyerah, untuk menjadi seorang pengusaha sukses di usia muda tentunya kamu harus menerapkan sikap tidak mudah menyerah, Jangan sampai ketika ada masalah sedikit usahamu berhenti di tengah jalan.

      5. Sering Melakukan Riset Pada Perusahaan Serupa

Lakukan riset pada perusahaan kompetitor yang memiliki jenis usaha serupa, riset ini bertujuan untuk bisa melihat target pasar yang potensial, kompetitor, serta resiko yang mungkin terjadi saat kamu menjalankan usaha.